Jelang BMPN Fun Bike 2020: Hadiah Utama Oke, Duo Camat Ikut Berpartisipasi


Jelang BMPN Fun Bike 2020:
Hadiah Utama Oke, Duo Camat Ikut Berpartisipasi

IMPIANNEWS.COM (Padang).

Lima hari menjelang pelaksanaan BMPN Fun Bike 2020, yakni tanggal 13 September mendatang, panitia makin serius alias "basitungkin" mempersiapkan diri.

Buktinya, selain mendata jumlah peserta juga mulai mengumpulkan hadiah doorprize yang akan diundi pada hari "H", Minggu (13/9/2020) nanti.

Seperti hadiah utama satu unit sepeda motor hasil sumbangan pribadi Ketua Badan Musyawarah Pembangunan Nagari (BMPN) Pauh IX Kuranji, M Fikar Dt. Rajo Magek yang sudah oke dan tinggal dibawa ke lokasi acara.

Begitu juga sumbangan hadiah bingkisan dari pribadi Camat Kuranji, Eka Putra Buhari dan Camat Padang Selatan, Teddy Antonius juga telah diantarkan ke sekretariat panitia di heler atau kolam pancing Balimbiang milik Dt. Irwan Basir.

Sebelumnya, Bendahara BMPN Pauh IX, Henofri juga telah menyerahkan sumbangan hadiah pribadi berupa satu unit TV LCD kepada panitia, Minggu (6/9/2020) lalu.

Hal yang sama juga dilakukan Ketua Penasehat BMPN Pauh IX, Irwan Basir Dt. Rajo Alam, yang juga ikut menyumbang hadiah satu unit kulkas/lemari es demi semaraknya acara.

Wakil Walikota Padang, Hendri Septa juga tak mau ketinggalan dan ikut memberikan sumbangan hadiah berupa satu unit mesin cuci.

"Alhamdulillah, sampai saat ini sudah banyak dermawan atau donatur yang ikut berpartisipasi memberikan hadiah untuk kegiatan Fun Bike ini," ungkap Ketua BMPN Pauh IX, Kuranji, M Fikar Dt. Rajo Magek ketika dihubungi Rabu (9/9/2020).

Menurutnya, kegiatan sepeda santai (fun bike) dalam rangka memeriahkan HUT BMPN ke-22 itu sengaja dibuat meriah dengan tujuan menggalakkan olahraga agar imun tubuh masyarakat tetap kuat di tengah situasi pandemi covid-19 saat ini.

"Jadi, jangan dilihat acara ini dari sisi negatifnya. Tapi lihatlah dari sisi positifnya. Sebab kami tetap menerapkan protokol covid-19 dalam pelaksanaannya," ucapnya menjelaskan.

Ditambahkannya, sampai saat ini sudah lebih dari seribu orang telah mendaftarkan diri. Kesempatan masih dibuka sampai satu hari menjelang hari "H".

"Jadi kalau ada saudara dan teman-teman kita yang berminat, silahkan diajak. Pendaftaran gratis dan hadiah yang kami siapkan juga banyak. Ayo buruan," tukasnya mengakhiri. (noa)