Antisipasi Penyebaran Covid19, Walikota Payakumbuh Terbitkan SE

IMPIANNEWS.COM 
Wako Payakumbuh Keluarkan SE Baru, Protokol Rumah Ibadah Diperketat, Termasuk Objek Wisata, Usaha Kafe, Dan Restoran
Payakumbuh, --- Meningkatnya kasus baru gelombang kedua (second wave) penyebaran Virus Corona (Covid-19) di Kota Payakumbuh, Wali Kota Riza Falepi mengeluarkan Surat Edaran Nomor 29/ED/WK-PYK-2020 tentang Antisipasi Penyebaran Covid di Kota Payakumbuh, Kamis (3/9).

SE itu ditujukan kepada Pengurus Rumah Ibadah, dimana Wali Kota Riza selaku Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh mengharapkan agar tidak terjadi penularan secara besar-besaran di rumah ibadah, yang notabenenya adalah area tempat berkumpulnya orang dalam satu tempat.

Kabag Kesra Setdako Payakumbuh Ul Fakhri mengatakan himbauan wali kota itu jelas, agar menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin bagi setiap jemaah, dimana setiap jemaah menggunakan masker sejak dari rumah dan selama berada di rumah ibadah hingga kembali ke rumah masing-masing. Membiasakan selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau menggunakan hand sanitizer, serta menghindari kontak fisik dengan jemaah lainnya seperti salaman dan berpelukan.

Menjaga jarak aman antar jemaah baik saat beribadah maupun saat akan memasuki dan keluar rumah ibadah. Setiap jemaah menyiapkan dan menggunakan perlengkapan ibadah masing-masing seperti sajadah dan mukena.

Sementara itu bagi pengurus rumah ibadah, diminta untuk melakukan pembersihan dan penyemprotan disinfektan secara berkala di area rumah ibadah, tidak menyediakan perlengkapan ibadah untuk jemaah seperti sajadah dan mukena.

Pengurus rumah ibadah juga harus menyediakan tempat cuci tangan atau hand sanitizer bagi jemaah. Kemudian memasang himbauan penerapan protokol kesehatan dan tanda rambu-rambu jaga jarak pada tempat-tempat yang mudah dilihat jemaah.

“Pengurus rumah ibadah secara proaktif mendukung Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh dalam melakukan tracing dan testing jika ditemukan indikasi kasus baru di lingkungan rumah ibadah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Payakumbuh. Mengajak masyarakat untuk membiasakan hidup bersih dan sehat serta selalu menerapkan protokol kesehatan,” kata Ul Fakhri.

Sementara itu, untuk tempat wisata, hotel, restoran dan usaha sejenisnya, wali kota juga telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor:97/GTPP-Covid-19/VIII-2020.

Kadisparpora Andiko Jumarel mengatakan telah mensosialisasikan kepada para pelaku usaha ini agar kembali menerapkan protokol kesehatan, malah agar diperketat.

“Langkah ini perlu kita ambil karena dari hari ke hari protokol kesehatan mulai diabaikan masyarakat, untuk saat ini angka kasus meningkat cukup tajam, kita lihat beberapa hari belakangan kafe-kafe atau restoran mulai acuh dengan protokol kesehatan, bila tidak mengindahkan maka nanti petugas gabungan dari Satpol PP dan TNI-Polri bisa menertibkan,” ungkapnya. (rel/014)
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,218,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,362,Kasus,20,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,36,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,969,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,319,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,653,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,395,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Antisipasi Penyebaran Covid19, Walikota Payakumbuh Terbitkan SE
Antisipasi Penyebaran Covid19, Walikota Payakumbuh Terbitkan SE
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjTQAPsZwltAgJEAuuvx5DlnBC_mcqzpqX7H79C8ZeBoQKIVzEQyQz8IkVRv9bklmVMiKFJCa3GQ5sX6v0WJHhId2VkZ4PY85goA6upIFKkenW3QBtQLDvlQrEVsrpvLtF_qvd4uAVrc0bR/s400/IMG-20200904-WA0020.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjTQAPsZwltAgJEAuuvx5DlnBC_mcqzpqX7H79C8ZeBoQKIVzEQyQz8IkVRv9bklmVMiKFJCa3GQ5sX6v0WJHhId2VkZ4PY85goA6upIFKkenW3QBtQLDvlQrEVsrpvLtF_qvd4uAVrc0bR/s72-c/IMG-20200904-WA0020.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2020/09/antisipasi-penyebaran-covid19-walikota.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2020/09/antisipasi-penyebaran-covid19-walikota.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content