Malam Ini, MTQ Kuranji Ditutup M Fikar : Mari Kita Hadiri Bersama-sama

IMPIANNEWS.COM (Padang).

Jika tak ada aral melintang, malam ini Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-39 tingkat Kecamatan Kuranji Kota Padang akan ditutup Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah.

"Saya sudah koordinasi dengan pak Kabag Kesra, Amriman M. Dia akan mengupayakan bapak walikota yang akan menutup MTQ Kuranji nanti malam. Untuk itu, mari kita hadiri bersama-sama," ungkap Ketua Panitia, M Fikar Dt. Rajo Magek kepada wartawan di panggung utama MTQ Kecamatan Kuranji Masjid Raya Balai Baru, Jumat (20/3/2020) siang.

Menurut Fikar, secara umum pelaksanaan MTQ ke-39 tingkat Kecamatan Kuranji sudah berjalan sukses dan lancar sesuai jadwal yang ditetapkan.

"Kalau pun ada beberapa kekurangan yang terlihat, sebagai manusia biasa itu wajar. Karena kita ini tidaklah sempurna. Mohon dimaklumi dan dimaafkan," jelas Ketua BMPN Pauh IX ini sembari mohon maaf kepada semua pihak.

Secara pribadi, M Fikar mengaku puas dengan pelaksanaan MTQ kali ini. Sebab, hampir seluruh cabang yang dilombakan tidak ada kendala berarti.

"Makanya, saya sengaja memantau langsung pelaksanaan sejumlah cabang di beberapa masjid dan sekolah yang menjadi lokasi lomba. Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan lancar," tutur Kepala SMP Muhammadiyah 7 Padang itu dengan nada puas.

Ditambahkannya, untuk pelaksanaan seremonial penutupan nanti malam, susunan acara yang telah dikonsep sejak awal tidak ada perubahan. Ia pun berharap walikota yang hadir pada acara penutupan nanti dikarenakan walikota tidak bisa hadir saat pembukaan. (noa).

#tafch
#mfikar
#tutupmtqkuranjidiramaikam

Post a Comment

0 Comments