Satgas TMMD 116 Kodim 0306/50 Kota Gelar Latihan PBB Di SD Negeri 04 Sitanang

.

IMPIANNEWS.COM

Lima Puluh Kota -- Tidak saja terfokus pada pengerjaan fisik saja. Personil Satgas TMMD ke 116 Kodim 0306/50 Kota juga menyempatkan diri sambangi SD Negeri 04 Sitanang Kecamatan Lareh Sago Halaban. Rabu (24/5/2023).


Terlihat anak anak diajari peraturan baris berbaris (PBB) oleh Sertu Deni Prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 116 Kodim 0306/50 Kota. 


Dalam latihan PBB tersebut, anak anak SD tersebut cukup antusias dan memperhatikan apa yang dipraktekkan oleh Sertu Deni, walaupun notabennya masih kecil tapi mereka sudah mampu mengikuti intruksi yang diberikan. 


Sertu Deni dalam keterangannya menjelaskan, kegiatan yang dirinya lakukan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab serta dapat meningkatkan kedisiplinan dan sikap yang baik pada saat di sekolah maupun diluar dilingkungan sekolah. 


Harapannya, murid SD bisa memahami tentang tatacara baris berbaris yang baik dan benar serta menjadikan modal awal bagi mereka membentuk kedisiplinan sejak dini, tutupnya.


Kehadiran Personil Satgas TMMD ke 116 Kodim 0306/50 Kota mendapat apresiasi dari seluruh guru disekolah tersebut. Karena dengan kehadiran Satgas TMMD tersebut bisa mendidik para muridnya untuk lebih mengetahui tentang tata cara PBB yang benar. 


"Terimakasih kami ucapkan kepada bapak bapak TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 116 Kodim 0306/50 Kota, yang telah membagikan ilmunya kepada anak didik kami, semoga ini dapat menjadi penyemangat kami dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah ini, "ucap para guru kompak.

Post a Comment

0 Comments