Kementerian Pemuda dan Olahraga telah menunjuk Universitas Negeri Padang (UNP) menjadi bagian dari 10 sentra olahraga Indonesia.

IMPIANNEWS.COM

Padang --- Universitas Negeri Padang ( UNP ) jadi Sentra Olahraga  Indonesia. 78 bibit atlet untuk 5 cabang olahraga, yakni renang, atletik, taekwondo, angkat besi, dan panah. Cabang olahraga dimaksud ditentukan sesuai cabang yang dipertandingkan dalam Olimpiade.

Rektor Prof. Ganefri mengatakan, Kementerian Pemuda dan Olahraga telah menunjuk Universitas Negeri Padang (UNP) menjadi bagian dari 10 sentra olahraga Indonesia, sebagai tempat melahirkan bibit - bibit unggul untuk menjadi atlet nasional.

Ganefri menjelaskan, tahun ini UNP diberikan kesempatan merekrut 78 bibit atlet untuk 5 cabang olahraga, yakni renang, atletik, taekwondo, angkat besi, dan panah. Cabang olahraga yang dimaksud ditentukan sesuai cabang dipertandingkan dalam Olimpiade. Sebab sentra olahraga ini merupakan bagian Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dalam mempersiapkan atlet untuk berlaga di kancah internasional," ucap Rektor saat wawancara dengan awak media usai acara wisuda, Kamis 22 September 2022 di Rektorat Univerditas Negeri Padang (UNP)

Lebih lanjut Ganefri mengatakan, UNP menjadi satu-satunya perguruan tinggi di luar Pulau Jawa yang dinilai layak menjadi sentra olahraga dan saat ini dibuka seleksi bagi anak-anak yang memiliki kriterial dan berminat menjadi atlet untuk dilatih secara intensif," ujarnya

“Pendaftaran tersebut tidak hanya untuk wilayah Sumbar, melainkan dari seluruh Indonesia. Saat ini baru ada 7 orang yang mendafatar. Syaratnya memang ketat, jadi tidak mudah untuk mendapat 78 orang ini. Kriteria umumnya, kelahiran tahun 2009 dan 2010. Kemudian ada kriteria tinggi badan,” jelasnya

Lebih lanjut lagi Ganefri  memaparkan, bagi anak-anak yang terpilih masuk dalam pelatihan sentra olahraga tersebut, seluruh fasilitas disediakan dan dibiayai negara. Anak-anak yang lolos seleksi akan mendapat asrama, layanan gizi, kesehatan, mendapat uang saku, beasiswa pendidikan, perlengkapan sekolah dan latihan, hingga dukungan untuk mengikuti kompetisi dan uji coba dalam dan luar negeri.

“Mereka jadi anak negara. Semua biaya ditanggung. Jadi kepada orangtua yang ingin anaknya menjadi atlet hebat, silakan segerah mendaftar,” tuturnya

( Ayu )

Post a Comment

0 Comments