Antisipasi Penyebaran Covid 19 Pemuda Purus Kebun Lakukan Penyemprotan Cairan Desinfektan Kerumah Warga




IMPIANNEWS.COM (Padang)

Ditengah kekhawatiran semakin meluasnya pandemi covid 19 di Sumatera Barat khususnya Kota Padang, sejumlah pemuda Purus Kebun dari Kelurahan Ujung Gurun Kecamatan Padang Barat melakukan penyemprotan cairan desinfektan ke rumah-rumah warga di lingkungannya secara swadaya dibantu oleh Babinkamtibmas Polsek Padang Barat dan FPI Kota Padang.

Sekelompok pemuda ini juga melakukan sosialisasi tentang kebersihan serta pentingnya penggunaan masker disaat seperti ini ke warga-warga setempat dengan menetapkan lingkungannya menjadi kawasan wajib menggunakan masker. 

Selain itu, kelompok pemuda ini juga melakukan pendataan terhadap warga yang baru kembali dari daerah lain agar dapat melakukan isolasi secara mandiri serta melaporkan diri ke dinas terkait.

Hal itu dilakukan untuk melindungi warga dilingkungannya agar tidak terpapar virus covid 19 yang saat ini penyebarannya cukup mengkhawatirkan di Kota Padang.


Disamping itu, sekelompok pemuda ini juga membagikan sembako kepada warganya yang terdampak secara ekonomi. tujuannya agar warga yang tengah dalam kesulitan ekonomi sedikit terbantu dengan aksi ini.

Adapun sumber dana untuk pembelian peralatan dan bahan desinfektan  serta sembako dikumpulkan oleh para pemuda beserta beberapa warga purus kebun secara sukarela dan juga dibantu oleh FPI kota Padang.

Harapannya, dengan adanya aksi sukarela ini dapat menjadi contoh untuk warga dari daerah lain untuk dapat bersama-sama mencegah penyebaran virus covid 19 agar tidak semakin meluas. 

semoga bencana ini segera berakhir. (ind)

Post a Comment

0 Comments