Kado Akhir Tahun, RAdio Harau FM Raih Penghargaan KPID Sumbar.

IMPIANNEWS.COM
Limapuluh Kota, --- Penghujung tahun 2018, sebuah nikmat besar dicurahkan Yang Maha Kuasa kepada Radio Harau FM melalui Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumbar, Afriendi. KPID Sumbar menetapkan PT. Radio Harau Megantara Angkasa yang terletak di Jalan Raya Negara Tanjung Pati kec. Harau Kab. 50 Kota dibawah Dirut Yuzermin Zahar sebagai "Radio Penyelenggra Program Talkshow Terbaik tahun 2018".

Apresiasi itu diserahkan pada Malam Anugerah KPID Sumbar 2018, di salah satu Hotel di Padang, Jumat (21/12/2018).

"Penghargaan ini merupakan apresiasi KPID terhadap televisi berjaringan yang komit untuk ikut berkontribusi membangun daerah dengan siaran lokal," tegas Afriendi dalam sambutannya.

Penghargaan yang dinisiasi KPID Sumbar ini, dipuji Ketua KPI pusat, Yuliandre Darwis saat memberikan sambutan. Menurutnya, penghargaan ini menandakan KPID tak hanya menegur dan melayangkan sanksi bagi lembaga penyiaran yang melangar pedoman penyiaran semata.

"Keberhasilan KPID Sumbar menyelenggarakan penghargaan dengan sejumlah kategori, telah menjadi perbincangan secara nasional oleh KPID provinsi lainnya di Indonesia," terang Yuliandre.

Foto by Dallu Awarta
Sementara itu, Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menekankan, agar KPID dan KPI mengawal isi siaran dari lembaga penyiaran tetap sesuai dengan adat dan budaya Minang.

"Kalau ada laporan masyarakat, harus segera disikapi selain terus memantau isi siaran selama 24 jam," harap Irwan yang didaulat membuka acara malam anugrah ini.

Sementara PT. Radio Harau Megantara Yuzermin Zahar kepada media mengungkapkan terima kasih kepada pendengar setia Radio Harau FM. Termasuk jajaran Pemko Payakumbuh dan Pemkab 50 Kota beserta jajaran, yang selalu bekerjasama dalam hal publikasi informasi dan talkshow. 

"Berhibur dan sambil mendengar informasi terkini melalui Radio Harau FM. Memberitakan hal terkini khususnya wilayah Luak Limopuluah dan nasional. Bahkan internasional,"sebut Yuzermin Zahar didampingi pemandu siar Dallu Awarta.

"Terima kasih untuk semua pihak. Terutama Dunsanak Pandanga Radio Harau Fm di seluruh dunia. Karena berkat Dunsanak semualah, akhirnya kami dianugerahi ini. Sebagai wujud keseriusan kerja dan tanggung jawab yang kami jalani. Dengar Radio banyak manfaat. Radio Harau FM, Radio Kito Basamo. Juga bisa simak melalui android. Install aplikasi #HarauFm dari Playstore. Bisa dengar di seluruh dunia,"imbuh Dallu Awarta.

Rasa bahagia atas nikmat besar ini sengaja dipublikasikan pihak radio melalui medsos. Sehingganya ratusan ucapan selamat tampak berdatangan, khususnya bagi penggemar setia Harau FM.

"Selamat dan sukses selalu Harau FM," tulis Walikota Payakumbuh melalui Kadiskominfo Ruslayeti saat dihubungi media di WA pribadinya.

Ungkapan bangga juga disampaikan Bupati Limapuluh Kota melalui Kadiskominfonya Fery Chofa. "Selamat. Ini kebanggaan kita, semoga Harau FM selalu gencar meninfomasikan citra positif Luak Limopuah," singkatnya di WA.

"Selamat untuk Keluarga Besar Harau FM. Sukses selalu dalam ridho Allah SWT,"tulis Ketua MUI Kota Payakumbuh H. Mismardi di WA kepada media.

"Selamat dan Sukses Harau FM,"singkat Ketua Baznas Desemberi Chaniago sekaligus Ketua FKUB.(ul)