HKN Bulan April 2018, Asra Faber : Sikapi PPDB dengan Bijaksana

Upacara Bendera HKN Bulan April 2018
IMPIANNEWS.COM
Payakumbuh -- Kepala kankemenag Asra Faber bertindak sebagai pembina upacara bendera tanggal 17 setiap bulan yang biasanya disebut Hari Kesetiakawanan Nasional (HKN) pada Selasa (17/04/2018) di halaman kankemenag yang dihadiri pejabat di jajaran kankemenag, madrasah, Kepala KUA dan staf. HKN bulan April 2018 diprotokoli H. Hasnul dengan pelaksana upacara dari gabungan beberapa seksi. Upacara bendera HKN bertujuan untuk meningkatkan semangat nasionalisme khususnya asn jajaran kankemenag melalui silaturahim setiap tanggal 17 tiap bulan ini juga disampaikan informasi penting terkait tusi kemeneterian agama.

DalaM amanatnya, Pembina upacara Asra Faber menuntut bahwa seorang asn dituntut bisa mempergunakan IT, bukan mengandalkan apa yang ada, dan tidak mau belajar. Asra Faber juga menghimbau kepala madrasah agar bijaksana menyikapi proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)

" Yang akan berhasil adalah asn yang maju dan berubah, bukan asn yang memperhatikan orang lain maju lalu berkomentar negatif. ASN adalah profesi yang kita pilih dari sekian banyak profesi, maka bertanggungjawablah terhadap pilihan kita. ASN dituntut untuk tidak gagap teknologi karena teknologi tersebut sangat berguna dan menunjang karir. Tidak bisa dipungkiri lagi yang namanya zaman now, kita dituntut melek IT. Terutama bagi tenaga pengajar dan JFT. Semua serba aplikasi," sebut Asra Faber.

"Menyikapi PPDB, saat ini madrasah kita sudah diburu calon siswa baru yang sudah membludak. Kuota tersedia hanya sekitar 300-400 siswa saja, sementara peminat lebih 1000 siswa. Ini merupakan bukti kongkrit kemajuan pendidikan di madrasah. Menyikapi tidak sebandingnya peminat dengan kuota tersedia, kamiimbau kepala madrasah bijaksana dalam mengambil langkah. Jangan ada ungkapan yang tidak menyenangkan bagi keluarga calon siswa yang tidak bisa kita tampung. Hindari dan minimalisir rasa kecewa walimurid calon siswa baru dengan ungkapan yang menyenangkan. Jangan keluarkan statement yang mengundang konflik," tegas Asra Faber.

Di penghujung amanatanya, Pembina upacara Asra faber menginformasikan bahwa telah dilaksanakan wisuda hafidz di SMAN 2 Payakumbuh yang diikuti 55 hafidz dan hafidzah pada Sabtu (14/04/2018). Asra faber juga menginformasikan bahwa pada hari ini akan dilangsungkan sosialisasi program pasca sarjana dari IAIN Batusangkar bertepat di aula. Juga pada hari yang sama akan diadakan pengembalian siswa kelas XII kepada walimurid yang dirangkai dengan wisuda hafidz di MAN 2 Payakumbuh.

" Mari kita atur jadwal sedemikian rupa, sehingga semua agenda dinas dapat terlaksana dengan maksimal tampa mengurangi nilai pelayanan di kantor," pungkas Asra Faber.

Pelaksanaan upacara bendera HKN bulan April 2018 di kankemenag Kota payakumbuh berjalan khidmat. Kegiatan dilanjutkan dengan rapat dinas dan sosialisasi bertempat di aula serbaguna kankemenag.ul