Arosuka,Impiannews.com – Pemerintah Kabupaten Solok kembali menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan hak pendidikan bagi seluruh warganya. Jumat (21/03/2025), Wakil Bupati Solok, H. Candra, memimpin rapat penting bersama Sekretaris Daerah Medison dan para pimpinan OPD terkait, membahas persiapan peluncuran Program Sekolah Rakyat.
Program Sekolah Rakyat menjadi gebrakan baru Pemkab Solok untuk menjangkau masyarakat yang selama ini belum memiliki akses pendidikan formal. Dalam rapat yang berlangsung di ruang kerja Sekda tersebut, Wabup Candra menegaskan bahwa Sekolah Rakyat bukan sekadar program biasa, melainkan sebuah langkah konkret menghadirkan pendidikan yang merata, inklusif, dan gratis untuk seluruh lapisan masyarakat.
Sekolah Rakyat adalah jawaban atas kebutuhan masyarakat kita. Kita ingin tidak ada lagi warga Kabupaten Solok yang tertinggal dalam pendidikan. Ini ikhtiar bersama demi masa depan yang lebih baik,” ujar Wabup H. Candra penuh semangat.
Salah satu agenda utama dalam rapat tersebut adalah pembahasan lokasi penyelenggaraan Sekolah Rakyat. Kepala Dinas Sosial, Mulyadi Marcos, melaporkan bahwa hasil tinjauan di BLK Lubuk Selasih sehari sebelumnya menunjukkan lokasi tersebut sangat layak untuk digunakan.
Kami optimis BLK Lubuk Selasih bisa menjadi tempat yang representatif untuk Sekolah Rakyat. Kami mohon kesepakatan final hari ini agar segera kita persiapkan segala sesuatunya,” ungkap Mulyadi Marcos.
Tak hanya menargetkan pendidikan gratis, Sekolah Rakyat juga dirancang fleksibel dengan metode belajar yang disesuaikan kebutuhan masyarakat. Mulai dari pendidikan dasar hingga keterampilan praktis, diharapkan mampu mengurangi angka buta aksara sekaligus meningkatkan kualitas SDM di Kabupaten Solok.
Wabup Candra menekankan pentingnya kolaborasi dan kerja cepat dari seluruh OPD terkait agar program ini bisa segera diimplementasikan.
Ini bukan pekerjaan satu dua orang. Saya ingin kita semua, seluruh perangkat daerah, kompak dan terkoordinasi. Semoga dalam waktu dekat, Sekolah Rakyat sudah bisa berjalan dan membawa perubahan nyata bagi masyarakat kita,” tegasnya.
Dengan rapat koordinasi ini, harapan besar bertumpu pada segera terwujudnya Sekolah Rakyat di Kabupaten Solok. Sebuah program yang diharapkan tidak hanya membuka akses pendidikan, tetapi juga membuka pintu masa depan yang lebih cerah bagi seluruh warga.(YM-Koto)