Solok,Impiannews.com — Kepedulian Pemerintah Kabupaten Solok terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan oleh Bupati Solok, Jon Firman Pandu. Didampingi Ketua TP PKK Ny. Nia Jon Firman Pandu, Bupati menyambangi warga di Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Minggu (23/03).
Dalam kunjungan itu, Bupati menegaskan komitmen pemerintah untuk selalu hadir dan cepat tanggap terhadap kebutuhan masyarakat.
“Kami akan terus bergerak cepat mengatasi persoalan masyarakat. Pemerintah nagari dan kecamatan kami minta segera menginventarisasi kondisi warga. Mana yang menjadi prioritas, harus segera kita bantu,” ujar Bupati tegas.
Bupati juga menekankan pentingnya kehadiran langsung pemerintah di tengah masyarakat. Ia mengajak seluruh jajaran nagari dan kecamatan untuk proaktif mendata warga yang membutuhkan.
“Kita harus terus turun ke masyarakat, mendengar langsung kebutuhan mereka. Jangan sampai ada warga kita yang kesulitan tapi luput dari perhatian pemerintah. Saya minta Pak Wali Nagari dan Pak Camat segera mendata dengan teliti,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati menyerahkan bantuan perbaikan rumah kepada dua keluarga kurang mampu, yakni keluarga Bapak Mulyadi di Jorong Bawah Duku dan keluarga Bapak Rahmat di Jorong Kajai. Masing-masing keluarga menerima bantuan sebesar Rp 20 juta yang bersumber dari APBD Kabupaten Solok.
Bantuan ini disambut hangat oleh warga. Bapak Mulyadi, salah satu penerima, menyampaikan rasa terima kasihnya.
“Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan. Insya Allah bantuan ini sangat bermanfaat untuk memperbaiki kehidupan kami ke depan. Terima kasih Bapak Bupati dan Ibu atas perhatian dan kepeduliannya,” ungkapnya.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati turut didampingi Kepala DPRKPP Retni Humaira beserta jajaran, Camat Kubung Acil Fasra, serta Pj Wali Nagari Koto Baru Syafril bersama perangkat nagari.
Langkah cepat Bupati Solok ini menjadi bukti nyata bahwa pemerintah hadir dan mendengarkan langsung kebutuhan masyarakatnya, demi terwujudnya kesejahteraan bersama.(YM-Koto)