Membangun Branding Nagari Sungai Antuan Melalui Media Sosial Instagram oleh Mahasiswa KKN Universitas Andalas

Oleh: Kartika Sari Dewi 
(Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Andalas)

IMPIANNEWS.COM

Artikel - Branding merupakan hal yang tidak akan pernah terpisahkan dari suatu perusahaan atau instansi. Branding penting dilakukan untuk menghasilkan citra positif dan agar suatu instansi ataupun perusahaan dapat dikenal dengan baik oleh masyarakat luas. Salah satu cara branding yang dapat dilakukan yaitu dengan memanfaatkan media sosial sebagai alat penyebaran pesan yang cepat dan efektif.

Sama halnya seperti yang dilakukan oleh mahasiswa KKN Universitas Andalas dalam membangun branding Nagari Sungai Antuan melalui konten-konten kreatif yang dibagikan di media sosial Instagram (@nagarisungaiantuan).

Nagari Sungai Antuan ini sendiri merupakan nagari yang terletak di Kecamatan Mungka, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatra Barat, Indonesia. Nagari ini terkenal dengan potensi alamnya diantara lain di bidang pertanian dan peternakan. Produk unggulan yang dihasilkan dari nagari ini yaitu telur ayam. Selain itu, masyarakat di Nagari ini pun masih berpegang teguh terhadap budaya dan adat istiadat daerah serta masih menerapkan budaya musyawarah mufakat dan gotong royong.

Dengan segala potensi tersebut maka dapat dilihat bahwa Nagari Sungai Antuan ini memiliki peluang untuk memaksimalkan potensi dengan membangun citra positif di masyarakat luas. Oleh karenanya pada laman instagram Nagari Sungai Antuan ini mahasiswa KKN Universitas Andalas berupaya untuk membagikan konten-konten yang menarik seputar kegiatan Nagari. Dengan konten-konten tersebut diharapkan bisa membangun citra positif dan agar lebih banyak masyarakat yang bisa mengenal Nagari Sungai Antuan.

Post a Comment

0 Comments