TEFLIN Bersama FBS UNP Gelar Webinar Melalui Zoom Meeting

 TEFLIN Bersama FBS UNP Gelar Webinar Melalui Zoom Meeting










IMPIANNEWS.COM (Padang)

TEFLIN Wilayah Sumatera Barat (Sumbar) bersama dengan Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang (FBS UNP) menggelar website seminar (webinar) melalui zoom meeting dan siaran langsung youtube UNP Video Streaming, Sabtu (10/10).

Kegiatan ini melibatkan sejumlah dosen dan tenaga kependidikan serta dibantu oleh para teknisi dari Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (UPT PTIK) UNP. Kegiatan ini diadakan sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap permasalahan pembelajaran bahasa Inggris di era pandemi Covid-19. Setiap guru dan pelajar tidak bisa lagi melaksanakan sistem tatap muka, tetapi harus diganti dengan tatap maya secara daring.

Koordinator TEFLIN Wilayah Sumatera Barat, Prof. Dr. M. Zaim, M.Hum menyampaikan bahwa dalam webinar ini akan dicari upaya untuk memberikan solusi yang dapat menyenangkan semua pihak terhadap permasalahan pembelajaran yang dihadapi oleh semua guru dan murid. “Menambah wawasan kita tentang bagaimana mengatasi masalah pembelajaran di era kenormalan baru ini. Mencari bentuk aktivitas pembelajaran yang bisa dilakukan di era pandemi Covid-19”, tuturnya.

Sementara itu, Prof. M.Zaim juga menambahkan bahwa pembelajaran bahasa Inggris membutuhkan praktik yang semestinya dibimbing di kelas. “Pembelajaran bahasa Inggris yang memerlukan praktik listening, speaking, reading, dan writing secara terbimbing di kelas harus digantikan dengan praktik secara daring di dunia maya yang ditengarai tidak efektif dalam mendidik siswa terampil berbahasa asing”.

Koordinator Prodi Pendidikan Bahasa Inggris sekaligus Ketua Pelaksana Webinar TEFLIN Sumbar tahun 2020, Sitti Fatimah menyampaikan peserta webinar kali ini lebih dari 1.000 orang yabg terdiri atas guru dan dosen bahasa Inggris se-Indonesia. Dimoderatori oleh Witri Oktavia, hadir tiga orang pakar dan praktisi pembelajaran bahasa Inggris di Indonesia sebagai pembicara yakni Gumawang Jati selaku dosen Institut Teknologi Bandung (ITB) sekaligus pakar ICT; Refnita selaku guru bahasa inggris sekaligus pengawas SMA di Sumatera Barat; dan Witri Oktavia selaku guru bahasa Inggris dan pengawas SMK di Sumatera Barat. (Humas UNP)


Post a Comment

0 Comments