Juru Bicara Menlu Iran Saeed Khatibzadeh, Sikap Prancis Justru Membela Penista Rasulullah SAW.

 Juru Bicara Menlu Iran Saeed Khatibzadeh, Sikap Prancis Justru Membela Penista Rasulullah SAW.


Iran mengecam berbagai bentuk penistaan yang ditujukan kepada Nabi SAW.

IMPIANNEWS.COM (Iran).

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Saeed Khatibzadeh mengatakan, Republik Islam Iran mengutuk keras segala tindakan yang mencela dan menistai Islam, terutama Nabi Muhammad SAW.

Khatibzadeh juga menyayangkan sikap Prancis yang justru membela penista Rasullah. Menurutnya, segala tindakan tidak terhormat yang ditujukan pada sosok yang dihormati 1,8 miliar Muslim seluruh dunia merupakan hal yang tidak dapat dibenarkan.

Khatibzadeh menambahkan bahwa tidak diragukan lagi, keputusan pejabat Prancis yang tidak berdasar ini menghasilkan lebih banyak kebencian. "Tidak menghormati nilai-nilai Islam dan keyakinan Muslim tidak bisa diterima," kata Khatibzadeh yang dikutip Trend, dilansir impiannews.com, Ahad (25/10).

Dia mengatakan justru, ideologi esktremis itu dan ideologi menyimpang di dunia Islam, yang ironisnya, pemiliknya juga merupakan mitra politik yang dekat dengan Barat dan Amerika Serikat.

"Tidak diragukan lagi, posisi otoritas Prancis tidak dapat dibenarkan, bukanlah tanggapan yang tepat dan bijaksana terhadap ekstremisme dan kekerasan yang dikutuk, dan itu menyebabkan semakin banyak kebencian," ujar Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran.

"Kita menyaksikan beberapa orang yang mencurigakan dan gerakan menjijikkan dengan menghina Alquran oleh beberapa gerakan ekstremis anti-Islam di beberapa negara Eropa yang sangat terkutuk," kata dia.

Saeed juga mengumumkan dukungannya terhadap posisi negara-negara Islam dalam mengutuk gerakan tersebut. Saeed menyebut penghinaan terhadap nilai-nilai Islam dan keyakinan umat Islam tidak dapat diterima dan ditolak.

Sebelumnya, Presiden Prancis, Emmanuel Macron mengecam pembunuhan yang menewaskan Samuel Paty, seorang guru sejarah di Conflans-Sainte-Honorine, barat laut Paris, yang ditemukan meninggal pada Jumat (16/10), dengan keadaan kepala terpenggal.

Dalam pidatonya pada Rabu (21/10), Macron menuduh kelompok Islam militan domestik terlibat dalam kasus ini, dan memerintahkan kelompok yang disebut sebagai Collective Cheikh Yassine itu untuk dibubarkan. Kelompok itu diketahui didirikan pada awal 2000-an oleh seorang pria yang menjadi salah satu pelaku pembunuhan Paty.

Di kesempatan yang sama, Macron menginstruksikan Masjid Pantin, sebuah masjid di pinggiran timur laut Paris, untuk ditutup. Penutupan itu lakukan setelah diketahui, salah satu jamaahnya, yang merupakan wali murid di tempat Paty mengajar, sempat menyampaikan keluhan di media sosial dan mengatakan bahwa Paty telah meminta putrinya, dan beberapa murid beragama Islam lain untuk meninggalkan kelas.

Saat ini sebuah tanda yang bertuliskan bahwa masjid ditutup selama enam bulan, sekaligus hukuman enam bulan penjara bagi pelanggar, terpasang di pintu masuk masjid.

Presiden Prancis saat ini juga tengah giat mengobarkan perang terhadap gerakan yang dia sebut "separatisme", merujuk pada ekstremisme Islam yang menurut pihak berwenang telah menciptakan dunia paralel di negara itu yang melawan nilai-nilai Prancis.***


Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Bank Nagari,16,Batam,64,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,5,Berita Nasional,229,Berita Sumbar,3,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,462,Kasus,22,KEPRI,118,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3244,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,471,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5382,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,38,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,1040,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,338,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,673,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,397,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,330,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,582,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Juru Bicara Menlu Iran Saeed Khatibzadeh, Sikap Prancis Justru Membela Penista Rasulullah SAW.
Juru Bicara Menlu Iran Saeed Khatibzadeh, Sikap Prancis Justru Membela Penista Rasulullah SAW.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcee8eH2lhF5BpiGFL04_sue7lkxRDr4_Vs5aTLG-92wJg3ZJPFAuu1qlXL-Cmf0KT9C4_w6yWuWdWAvhR5fF20Fiq3Gj4dOi8tWq_psT4eeuLaAbJbpkb2pOIBd7dvv524WX299IqT-Ed/s320/20201025_224027.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcee8eH2lhF5BpiGFL04_sue7lkxRDr4_Vs5aTLG-92wJg3ZJPFAuu1qlXL-Cmf0KT9C4_w6yWuWdWAvhR5fF20Fiq3Gj4dOi8tWq_psT4eeuLaAbJbpkb2pOIBd7dvv524WX299IqT-Ed/s72-c/20201025_224027.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2020/10/juru-bicara-menlu-iran-saeed.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2020/10/juru-bicara-menlu-iran-saeed.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content