Kantor Lurah Parik Muko Aia, Diresmikan

IMPIANNEWS.COM
"Wali Kota Riza Falepi : Berikan  Pelayanan Terbaik"

Payakumbuh, --- Wali Kota Riza Falepi, Dt. Rajo Ka Ompek Suku meresmikan gedung baru kantor Kelurahan Parik Muko Aia, Kecamatan Lamposi Tigo Nagori Kota Payakumbuh, Jumat (31/1/2020) petang.

Turut hadir Ketua DPRD Hamdi Agus dan Anggota DPRD Syafrizal, Camat Latina, David Bachri, Ketua KAN se Kecamatan Latina, Dt. Kaampek Suku Parambahan, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas yang disambut oleh tari pasambahan yang ditampilkan oleh Sanggar Seni Cahayo.

Wali Kota Riza Falepi dalam pidato sambutannya, berpesan kepada jajarannya dan masyarakat untuk dapat memanfaatkan kantor lurah yang baru ini dengan sebaik-baiknya. Riza menyebut buah kesabaran masyarakat Parik Muko Aia selama ini, semoga menjadi kado terindah dari Pemko.

"Kita akui, kantor Lurah Parik Muko Aia sebelumnya sangat tidak memadai, tapi sekarang kita ganti dengan yang baru, lebih bagus dan lebih layak lagi. Dengan adanya peresmian hari ini, menandakan bahwa kelurahan Parik Muko Aia tidak kalah dengan kelurahan yang lain di Kecamatan Latina," kata Riza Falepi.

Wako Riza juga berpesan kepada Lurah serta perangkatnya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga. Dan tak lupa, Riza mengajak seluruh warga untuk terjun langsung dan berkontribusi menjadi bagian dalam proses penyelenggaraan pembangunan.

"Kami minta, lurah beserta perangkatnya untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi warganya. Dan kami juga mengajak setiap warga secara bersama-sama untuk berperan aktif dalam program-program pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah kelurahan. Gunakanlah kantor lurah yang baru ini sebagai wadah dan juga sebagai tempat  bermusyawarah Bersama agar kedepan pembangunan bisa terlaksana dan berjalan dengan baik," harap Wako Riza Falepi.

Sementara itu, Ketua DPRD Hamdi Agus menyebut dewan sangat mendukung peningkatan kualitas pelayanan pemerintah baik dari sisi sarana dan prasarana, maupun SDM.

"Kita ingin agar pelayanan yang diberikan pemerintah kota Payakumbuh dapat membahagiakan masyarakat, segala bentuk aspirasi akan kita fasilitasi, begitupun dengan fungsi pengawasan yang kami miliki sebagai wakil rakyat," ujarnya.

Camat Latina David Bachri mengatakan kesabaran masyarakat Parik Muko Aia dalam menunggu adanya kantor lurah baru sangat diapresiasi oleh Pemko Payakumbuh. Pada tahun 2019 telah selesai dibangun kantor lurah baru, dimana tanah tempat berdirinya adalah tanah masyarakat yang dibeli dengan APBD.

"Kantor ini sudah bisa dipakai dan dioperasionalkan, kekurangannya akan kita penuhi, tentu hari ini kita patut bersyukur. Sekarang ada tantangan bagi lurah yang baru untuk memberi pelayanan yang lebih baik lagi dari pelayanan kantor yang lama," kata Camat yang juga putera asli Latina ini.

Ketua LPM Parik Muko Aia, Muhammad Budi Nanda, mengatakan sudah 12 tahun lamanya masyarakat Parik Muko Aia mengidamkan kantor lurah baru, dan pada tahun 2020 hal tersebut disambut oleh pemko Payakumbuh dengan adanya bangunan nan megah ini.

"Kita inginkan pelayanan yang lebih baik, kami ucapkan terimakasih kepada wali kota dan DPRD yang telah menganugerahkan kami dengan kantor lurah baru ini," ujarnya.

Ketua panitia alek peresmian kantor lurah baru ini, M Yusuf berharap semoga kantor lurah ini menjadi yang terbaik di Lamposi, dan menjadi pemersatu bagi masyarakat.

"Akan ada acara KIM pada malam hari untuk pesta rakyat, pembangunan kantor lurah ini sudah sangat warga Parik Muko Aia nantikan sejak dahulu," kata M Yusuf.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh Wali Kota dan dilanjutkan dengan makan bajamba bersama tokoh masyarakat dan warga setempat.(014)
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,216,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,32,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,341,Kasus,20,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,36,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,2,Pendidikan,947,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,315,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,115,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,634,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,393,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,10,
ltr
item
Impiannews: Kantor Lurah Parik Muko Aia, Diresmikan
Kantor Lurah Parik Muko Aia, Diresmikan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg5lufO9z_uIrhYG0PlQSGKX_H62Kj05q2dEURoOhAcHE8bWbAc_t_kb0QBmJJqAvAzSG2g9RRc9qN_lpSXHcQCOXvem25I743x1dio8of0QahGhMuQxCLJi3vaKtiGAbrta1KQAwSGn_Ro/s320/IMG-20200202-WA0016.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg5lufO9z_uIrhYG0PlQSGKX_H62Kj05q2dEURoOhAcHE8bWbAc_t_kb0QBmJJqAvAzSG2g9RRc9qN_lpSXHcQCOXvem25I743x1dio8of0QahGhMuQxCLJi3vaKtiGAbrta1KQAwSGn_Ro/s72-c/IMG-20200202-WA0016.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2020/02/kantor-lurah-parik-muko-aia-diresmikan.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2020/02/kantor-lurah-parik-muko-aia-diresmikan.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content