Kunjungi Limapuluh Kota, AHY : "Uni Rezka ini Perempuan Serba Bisa"

IMPIANNEWS.COM
Limapuluh Kota, --- Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerukan komitmennya untuk menjaga integrasi nasional. Komitmen tersebut disampaikan saat bertemu ratusan masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota di Lapangan Voli Danguang-danguang, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat, Rabu (20/3/2019) sore.

"Akhir-akhir ini kerukunan hidup masyarakat terganggu, hanya gara-gara perbedaan pilihan dan pandangan politik," jelas AHY saat menjelaskan 14 Prioritas Partai Demokrat. Poin ke-13 Prioritas Partai Demokrat berbunyi "Jaga Kebhinnekaan dan Kerukunan Antar Identitas dan Cegah Perpecahan Bangsa".

"Partai Demokrat sebagai partai yang nasionalis dan religius, ingin menegaskan bahwa kami adalah benteng NKRI. Kami ingin menjaga dan merawat kebhinnekaan, menegakkan keadilan, dan mengutamakan rakyat," lanjut AHY.

AHY mengingatkan bahwa di zaman pemerintahan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), seluruh identitas agama dilindungi dengan baik dan tidak dibeda-bedakan. Kasus penistaan agama juga minim, dan tidak menjadi isu besar yang mengancam kebhinnekaan.

Sebelum menjabarkan tentang kebhinnekaan dan kerukunan, AHY juga menyoroti komitmen Partai Demokrat dalam memperjuangkan kebebasan untuk berbicara. Hal itu merujuk pada poin ke-12 Prioritas Partai Demokrat yang berbunyi "Berikan Perlindungan Hukum kepada Rakyat Secara Adil dan Jamin Kebebasan Berbicara termasuk Kebebasan Pers".

"Kita harus berjuang agar tidak ada satu pun di negara kita yang takut menyampaikan gagasan dan kritiknya, apalagi masyarakat Sumatera Barat yang dikenal intelektual dan kritis menyampaikan pendapat. Jangan sampai dibungkam," tegas AHY. "Kalau kita dibungkam dan takut berbicara itu rasa-rasanya seperti dijajah kembali," lanjut AHY.

Sebagai Komandan Kogasma, AHY juga mengajak masyarakat untuk mempelajari caleg-caleg Partai Demokrat di dapilnya masing-masing. Salah satunya adalah Calon Anggota Legislatif DPR-RI Provinsi Sumatera Barat Rezka Oktoberia. "Uni Rezka ini perempuan serba bisa, perempuan yang saya kenal sebagai wanita yang tangguh dan punya karakter," kata AHY. Tidak mungkin saya akan memilih Uni Rezka sebagai Deputi Operasi Kogasma yang bertugas penting di lapangan, jika saya tidak melihat bahwa dia seorang yang tangguh, lanjut AHY

Menutup pertemuan itu, masyarakat Kabupaten Lima Puluh Kota kemudian mendatangi AHY untuk berfoto bersamanya. AHY dengan sabar dan senang hati menerima permintaan tersebut. "Terima kasih semuanya," ucap AHY sambil berjalan menuju ke kendaraanya.

Tak hanya masyarakat Lima Puluh Kota, beberapa masyarakat asal Kota Bukittinggi, Kota Payakumbuh dan bahkan Kota Pekanbaru turut hadir untuk melihat dan mendengar gagasan AHY secara langsung.

Turut mendampingi AHY di acara ini diantaranya, Wakil Ketua Kampanye Pemenangan Partai Demokrat Wilayah Barat Nachrowi Ramli, Wakil Ketua Bendahara Umum DPP PD Eka Putra yang juga mencalonkan diri sebagai anggota DPR-RI, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Lima Puluh Kota Darman Sahladi serta jajaran pengurus DPC PD setempat.(ul)