Perdana Berlaga di Kancah Nasional, Fathi, Sabet 3 Medali Emas dan 1 Perak

Fathi Arrasyid 

IMPIANNEWS.COM 

Payakumbuh, -- Masih belum hilang dari ingatan, ada santri Alhuffazh meraih juara umum di ajang panahan berkuda di Ankara Turki. Tentunya prestasi itu mengharumkan nama daerah di kancah internasional. 


Kembali, prestasi mengagumkan kembali diukir siswa SD Alhuffazh Payakumbuh bernama Fathi Arrasyid yang berhasil meraih 3 medali emas dan 1 medali perak di ajang Jakarta Open New Conseps Championship 2021 yang digelar panitia pelaksana pada tanggal 1 sampai 3 September 2021 di Stadion Aquatic Gedung Olahraga Bung Karno (GBK) Jakarta. 


Sebagaimana diterangkan singkat Kepala SD Alhuffazh, Ustadz H. Rinaldi, S. Pd, M. Si kepada wartawan, Minggu (05/09/2021) siang. 


"Alhamdulillah. Siswa SD Alhuffazh Kota Payakumbuh kembali mengukir prestasi membanggakan untuk tingkat Nasional. Santri kami bernama Fathi Arrasyid, duduk di Kelas 6 SD Alhuffazh di Jalan Gatot Subroto, kelurahan Tanjung Pauh Payakumbuh, Kota Payakumbuh. Fathi, baru saja mengukir prestasi, meraih medali emas tingkat nasional, untuk olahraga cabang Renang yang dihelat Panitia Jakarta Open New Conseps Championships 2021. Acara tersebut dilaksanakan di Stadion Aquatic GBK (Gelora Bung Karno) Jakarta, pada dr tanggal 1 hingga 3 September 2021. Alhamdulillah,"terang Rinaldi. 


Diterangkannya, di ajang bergengsi nasional itu, SD IT Alhuffazh mengutus 2 atlit, yaitu Fathi Arrasyid dan Aura Latifa Marfin. Momen ini, Aura Latifa belum bisa memberi hasil terbaiknya, dikarenakan kondisinya kurang fit. 


"Fathi adalah anak dari Muhammad Salman dan Nengsi Laila Sari. Fathi tergabung dalam Ngalau Swimming Club (NSC) Payakumbuh dibawah asuhan pelatih Medi SI WP dibantu Asisten Pelatih, Isral,"imbuh Ustadz Rinaldi. 


Sebelumnya, Fathi juga mendapatkan gelar Perenang Terbaik (best swimmer) di KU 1V  di ajang Ngalau Swimming Club Championship yang digelar di Payakumbuh pada tangggal 9 hingga 10 Juli 2021, lalu. 


Dikisahkan Rinaldi, Fathi Arrasyid berangkat ke Jakarta bersama pelatih dan satu orang rekan satu klub yaitu Aura Latifa Marfin yang juga pernah mewakili Sumbar di acara O2SN di Semarang tahun 2019. 


Baru pertama kali berlaga di kancah nasional, Fathi mendapatkan 3 medali emas di nomor 50 M gaya dada, 100 M gaya dada, dan 100 M gaya kupu-kupu. Selanjutnya, Fathi harus puas dengan peraihan 1(satu) medali perak di nomor 50 M gaya kupu-kupu. 


Sementara rekan Fathi yaitu Aura Latifa belum bisa memberikan hasil terbaiknya, karna Latifa dalam keadaan tidak fit. Salut, karena Fathi baru kali ini mengikuti kejuaraan di tingkat nasional, dan alhamdulillah hasilnya sangat memuaskan,"jelas Rinaldi, lagi. 


"Fathi, prestasi membanggakan orangtuamu, SD Alhuffazh, serta Kota Payakumbuh dan Provinsi Sumatera Barat, pastinya. Barokallohifik Fathi dan Aura,"pungkas Rinaldi. 


Keberhasilan atlit renang dari SD Alhuffazh yaitu Fathi dan Aura yang tergabung dalam NSC Payakumbuh menuai apresiasi dari berbagai pihak. Sebagaimana tampak di WAG Pendidikan Kota Payakumbuh. Ketua KONI Kota Payakumbuh, Yusra Maiza pun ikut bangga dengan Fathi dan Aura.(014) 

Post a Comment

0 Comments