11231 Warga Payakumbuh Sudah Ikuti Swabtest


IMPIANNEWS.COM 

SEORANG WARGA PAYAKUMBUH POSITIF COVID19. INI DATANYA

Payakumbuh, --- Tingkat kesembuhan covid-19 di Payakumbuh makin tinggi. Senin (23/11), tercatat tujuh pasien positif covid-19 dinyatakan sembuh. Sebaliknya, kasus positif kian melandai. Di hari yang sama, hanya satu orang yang terkonfirmasi positif covid-19.

Total sembuh covid-19 di Payakumbuh, menjadi 424 orang. Sedangkan, kasus positif total 494 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Bakhrizal didampingi Kabid Kesehatan Masyarakat Fatma Nely, menginformasikan, Senin (23/11) sore, satu-satunya warga yang terkonfirmasi positif adalah perempuan QD, 26 thn, Polwan, warga Kelurahan Tigo Koto Diate. Yang bersangkutan sudah menjalani isolasi mandiri.

Sedangkan, tujuh warga kota yang dinyatakan sembuh atau bebas karantina, adalah Iqra Ilmilllah Andhistira, 1 thn dan Yessi, 47 thn, keduanya dari Kelurahan Tanjung Gadang Sungai Pinago. 

Lima lainnya, Kristinawati, 45 thn, Nunang Daya Bangun, Lainar, 87 thn, Ikua Koto Dibalai, Fatimah, 65 thn, Padang Tiakar, Fitri Darmi, 57 thn, Kelurahan Koto Tangah dan Suci Maharani, 32 thn, Tiakar. 

Kadiskes Bakhrizal mengajak masyarakat tetap disiplin menjalani 3 M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) atau protokol kesehatan dimana pun berada. 

Laporan Satgas Covid-19 Sumatera Barat, saat ini Payakumbuh berada di zona kuning, bersama Kota Sawahlunto, Kabupaten Pasaman, Kabupaten Mentawai dan Kabupaten Solok Selatan.

Data covid-19 yang diterima dari Dinkes Senin (23/11), adalah suspect 5 orang, kasus konfirmasi 494 orang, sembuh 424 orang, isolasi 61 orang, dirawat 2 orang, meninggal dunia 7 orang, kontak erat 0 orang dan discarded 9.409 orang. Total SWAB 11.231 orang.(rel/014)

Post a Comment

0 Comments