LAPETAL MELAKSANAKAN SOSIALISASI MENGAJAK GENERASI MUDA BERGABUNG DENGAN TNI AL


IMPIANNEWS.COM (Padang)

TNI Angkatan Laut melalui Lembaga Penyediaan Tenaga TNI Angkatan Laut atau (Lapetal) yang berada *di bawah* Dinas Administrasi Personel TNI Angkatan Laut (Disminpersal), melaksanakan sosialisasi kepada generasi muda khususnya kota Padang, Sabtu 19 September 2020. 

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan dalam rangka mengajak kepada para generasi muda untuk bergabung dengan TNI Angkatan Laut, dilaksanakan di gedung serba guna Nanggala Markas Komando (Mako)Pangkalan Utama (Lantamal) II jalan Bukit Peti Peti Teluk Bayur Padang.

Sosialisasi yang *dihadiri* lebih kurang 80 orang yang terdiri dari guru Pembimbing Konseling *(BK)* dan perwakilan siswa yang berada di kota Padang. 


Dari Lapetal menurunkan Tim sosialisasi di pimpin Letkol Laut (P) Sapta Raharja, beberapa *Tenue* atau pakaian yang *digunakan* prajurit Matra laut ini dalam berdinas, baik tenue harian, lapangan, khusus, atau untuk upacara. Disamping itu juga menampilkan video tentang TNI Angkatan Laut, mulai dari Alat utama sistim persenjataan atau Alutsista, berupa kapal perang atas air (KRI), kapal selam, pesawat pengintai atau intai maritim, Hely, kendaran ampibhi (Ranfib) yang *digunakan* oleh Marinir dalam melakukan operasi ampibhi. Serta banyak tampilan lain yang *diperagakan* pada saat *sosialisasi*.

Pada saat sosialisasi Asisten *Personel* (Aspers) Danlantamal II mewakili Danlantamal II, mengajak kepada para peserta sosialisasi untuk bergabung dengan TNI AL, salah satu alasan Indonesia kita merupakan negara maritim yang besar. Yang harus dikawal dan *dijaga*, tentunya oleh TNI AL yang kuat.

Di tempat yang berbeda Sosialisasi juga dilakukan di kota Bukit Tinggi, tepatnya di jam gadang pilihannya karena jam gadang merupakan cetrifugalnya kota Bukittinggi.

Pada saat pelaksanaan sosialisasi baik di gedung Nanggala maupun di Bukittinggi panitia tetap menerapkan protokol Covid-19, dengan mengukur suhu tubuh para peserta, peserta juga harus menggunakan masker, menjaga jarak antar peserta juga menyiapkan hand sanitizer. (tf)

Sumber: Dispen Lantamal II.


Post a Comment

0 Comments