Kementerian Perekonomian Tinjau Sentra Rendang Payakumbuh

IMPIANNEWS.COM
Payakumbuh, --- Kementerian Perekonomian Republik Indonesia kembali meninjau kegiatan produksi di Sentra IKM Randang Padang Kaduduak Payakumbuh, Senin (16/12/2019).

"Kita ke Payakumbuh selain untuk menghadiri HUT Kota Payakumbuh yang ke 49 kita juga ingin mengevaluasi sejauh mana perkembangan sentra IKM Randang ini," kata Kasubid Peningkatan Skala UMKM Kemenko Perekonomian Romi Ramdani.

Dijelaskan, sejauh ini perkembangan sentra IKM sudah jauh meningkat dari sebelumnya, serta hasil produksi juga sudah lebih banyak dari waktu kunjungan sebelumnya, dan perkembangan UKM di Payakumbuh sejauh ini sudah meningkat drastis.

"Sesuai dengan pesan Presiden Jokowi kedepannya UKM ini harus naik kelas ketingkat yang lebih tinggi, dan itu kita lihat di Payakumbuh ini, dengan tumbuh dan berkembangnya UKM disini maka secara otomatis kesejahteraan masyarakat juga meningkat," ucapnya.

Senada dengan itu, Wakil Wali Kota Payakumbuh Erwin Yunaz mengatakan, untuk tumbuh dan berkembangnya UKM di Payakumbuh, kami sebagai Pemerintah sebagai pemegang regulasi selalu memfasilitasi semuanya untuk kemajuan UKM di Kota Payakumbuh.

"Semua yang diberikan oleh Pemerintah hanya untuk kesejahteraan masyarakat, ini semua bisa kita tunjukkan dengan pengelolaan yang profesional dan transparan," pungkasnya. (rel/014)

Post a Comment

0 Comments