Peletakan Batu Perdana Pembangunan Mushalla Nurul Yaqin Ditutup Dengan Doa Harapan

IMPIANNEWS.COM.


Payakumbuh, --- Bangunan Mushalla di Kecamatan Payakumbuh Barat dalam waktu dekat akan bertambah satu lagi. Sebelumnya pada 30 Mei 2019 Camat Barat Linda Kefrinasdi diwakili Lurah Sei Pinago Tanjung Gadang Seprianis resmikan Mushalla Nurul Hidayah.

Bertepatan pada Sabtu tanggal 10 Agustus 2019, Wakil Walikota Payakumbuh H. Erwin Yunaz menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Musholla Nurul Yaqin Kelurahan Pakan Sinayan, Kecamatan Payakumbuh Barat.
Wawako Erwin didampingi Camat Payakumbuh Barat L. Kefrinasdi, utusan Kemenag. Mereka disambut oleh Lurah beserta pengurus LPM, PKK, RT / RW, Karang Taruna, dan Tokoh Masyarakat setempat. Hadir juga Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Pakan Sinayan
“Pembangunan musholla ini memiliki nilai historis yang tidak dapat diukur dengan harta, pemilik tanah dengan ikhlas menandatangani diatas materai untuk menghibahkan tanahnya demi pembangunan sarana ibadah ini, kami betul-betul terharu,” kata Ketua Pembangunan Mushalla, Syaiful Aswan.
Sementara itu, Dt. Rajo Imbang, tokoh masyarakat Pakan Sinayan menyampaikan harapannya atas nama ninik mamak agar momen ini menjadi pelecut untuk babaliak kasurau, bagaimana mendidik generasi muda untuk menghadapi perkembangan zaman.
“Gagahnya musholla ini, harus dibarengi juga dengan gagah isi - isinya, insyaallah mari kita bersatu saiyo sakato dalam mendukung pembangunan kedepan untuk generasi penerus kita semua,” kata Dt. Rajo Imbang.
Sementara, Wawako Erwin Yunaz dalam sambutannya mengaku terharu dengan semangat masyarakat Pakan Sinayan dalam membangun rumah ibadah Musholla Nurul Yaqin.
“Kami sering ditelpon Uda Aswan, kadang tidak bisa diangkat karena sedang bertugas, namun Uda Aswan tidak berkecil hati olehnya, malahan kita diundang untuk datang meresmikan peletakan batu pertama, sungguh sebuah apresiasi yang tidak ternilai,” ungkap Erwin Yunaz


Erwin menyebut Pemko Payakumbuh tidak pernah berhenti untuk membangun karakter masyarakat, bahkan sudah ada Perda Akhlak Mulia, disana tertuang bagaimana keinginan pemerintah agar tercipta masyarakat islami

“Membangun nagori, harus dimulai dengan membangun masyarakatnya. Kami ingin dilihat bukan sebagai pimpinan daerah, namun sebagai pemimpin umat, memakmurkan masyarakat, menghilangkan pengangguran, umat yang sejahtera, dan agama allah bisa berjalan dengan baik,” pungkas Erwin. (ul)