Walikota Ramlan Sambut Hangat Kunjungan Delegasi KeBawah Kaus YTM, Undang Luok Johol Negeri Sembilan Malaysia.

IMPIANNEWS.COM (Bukittinggi).

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias menyambut hangat kunjungan Delegasi KeBawah Kaus Yang Teramat Mulia, Undang Luak Johol, Negeri Sembilan Darul Khusus Malaysia dengan acara jamuan makan malam yang digelar di Istana Negara Bung Hatta, Rabu lalu

Delegasi yang berjumlah 42 orang itu diketuai oleh Dato’ Raja Balang Hamzah Bin Limin dan turut dihadiri oleh Undang Luak Johol Dato’ H.Muhammad Bin H.Abdullah, sedangkan dari Kota Bukittinggi selain dihadiri oleh Walikota Ramlan Nurmatias, juga terlihat hadir Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi, Forkompimda, Sekda, Ka.SKPD, Ketua LKAAM, Ketua Bundo Kanduang, Ketua DWP, Ketua GOW, Ketua PWK, Ketua KAN dan Undangan lainnya.

Dato’ Raja Balang Hamzah Bin Limin selaku ketua delegasi menyampaikan maksud kunjungannya ke Sumatera Barat khususnya ke Bukittinggi adalah dalam rangka silahturrahmi dan menjalin hubungan saudara serumpun.

“maksud kunjungan ini adalah disamping melakukan silahturrahmi dan menjalin hubungan saudara serumpun, juga dalam rangka melakukan kajian adat, budaya dan warisan Minangkabau sebagai perbandingan dengan adat yang diterapkan di Luak Johol”, ujarnya.

Dato’Raja Balang Hamzah Bin Limin mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa dari Pemko Bukittinggi dan juga mengundang Pemko Bukittinggi serta tokoh adat Bukittinggi untuk berkunjung ke Johol.

Sementara itu Walikota Ramlan Nurmatias mengucapkan terima kasih atas kunjungan delegasi KeBawah Kaus Yang Teramat Mulia, Undang Luak Johol Negeri Sembilan, karena memang Bukittinggi adalah kota wisata yang senang menerima tamu.

“atas nama pemerintah kota kami sangat senang dikunjungi, banyak tamu dari Malaysia datang ke Sumatera Barat khususnya ke Bukittinggi. Karena memang Malaysia dengan Indonesia merupakan negara serumpun dan Bukittinggi dengan Seremban pun pernah menjalin hubungan sebagai kota kembar. Dalam melakukan pembangunan kami juga ber-iya dan berkata dengan kaum adat dan kaum agama, kota ini kota tua yang pada tahun ini berusia 235 tahun, mempunyai sejarah yang panjang dan pernah sebagai ibukota negara, sebagai kota tempat melancong, penduduknya jauh berbeda pada malam dan siang hari, selamat  menikmati kota ini”, papar Ramlan.

Ramlan juga memaparkan banyak hal tentang adat dan budaya Minangkabau, serta asal-usul orang Minang. Untuk undangan kunjungan balasan yang ditawarkan untuk membawa kaum adat dan kaum agama, walikota mengatakan akan mencari waktu yang tepat. “banyak hal yang bisa kita lakukan guna mempererat silahturrahmi, banyak hal saling menguntungkan yang bisa kita lakukan, kami akan cari waktu yang tepat, selamat menikmati kota ini, kalau ada yang kurang baik tolong sampaikan kepada kami”, pungkasnya.

Setelah jamuan makan malam, delegasi dihibur dengan penampilan kesenian dan tarian khas Minangkabau oleh sanggar seni Saayun Salangkah berupa tari payung dan tari piring di atas kaca yang memukau penonton. Kemudian acara silahturrahmi tersebut ditutup dengan saling tukar cendra hati yang diawali oleh penyerahan cendra hati dari Undang Luak Johol YTM Dato’ H. Muhammad Bin H. Abdullah kepada Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias dan sebaliknya. (Sy)