Kampung Siaga Bencana (KSB) LUKI Dirikan Pos Lebaran.

IMPIANNEWS.COM (Padang).

Kampuang Siaga Bencana (KSB) Luki, Buka posko Pantau Lalin Pengaman Lebaran 1440 H di Pondok Bambu Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan Padang Sumatera Barat.

Pos pengamanan leberan ini adalah pos bantu yang di dirikan oleh Kampung Siaga Bencana Lubuk Kilangan( KSB Luki). Dikawasan Pondok Bambu Lubuk Paraku dan sekitarnya.

Hendratmo Sutan Saidi selaku Komandan KSB Luki, mengatakan bahwa pendirian Posko Lebaran ini rutin kita lakukan setiap lebaran. Mengingat kawasan Lubuk Paraku, Ladang Padang dan sekitarnya, adalah daerah rawan lonsor. 

Sehingga kita dari Organisasi Sosial  bentukan Kementrian Sosial pada tahun 2010 yang lalu, selalu aktif setiap tahunya mendirikan Posko.

Keberadaan KSB Luki sangat Vital  didaerah ini dan sangat membantu aparat kepolisian untuk mengawasi kecelakaan yang sering terjadi, apa lagi dalam masa mudik lebaran ini dengan intensitas penguna Jalan Raya sangat padat.

Posko Lebaran KSB LuKi akan aktif buka 24 Jam, Selama lima hari sebelum lebaran dan lima hari setelah lebaran terang hendratmo.

Dalam hal ini Anggota Kebencanaan KSB Luki juga akan bekerja sama dengan Tagana Kecamatan Lubuk Kilangan, Karang Taruna Indarung dan anggota PMI Luki. Sehingga kita bisa lebih cepat mengkoordinir sekira kecelakaan terjadi dan membantunya ujar Hendramo menjelaskan.

Pendirian Posko lebaran ini adalah swadaya anggota beserta bantuan pengurus lainya. Diharapkan dengan adanya posko di pondok bambu ini bisa memenalissir segera dini jika ada insiden, tutup Hendratmo. (tb)