COKE KICK 2018, Coca Cola Coorporation Pilih Payakumbuh

IMPIANNEWS.COM
Payakumbuh, --- Wakil Walikota Payakumbuh, Erwin Yunaz menghadiri dan membuka kegiatan Coke Kicks 2018 yang diselenggarakan oleh Coca Cola Coorporation. Pembukaan kegiatan dilakukan di Gelanggang Olah Raga (GOR) Kubu Gadang, Kota Payakumbuh, Sabtu (22/9/2018). 

Coke Kicks 2018 merupakan ajang pencarian bakat-bakat pesepakbola muda Payakumbuh agar bisa menjadi pemain bola handal berikutnya di Indonesia.

Dalam sambutannya saat membuka acara, Wakil Walikota, Erwin Yunaz mengatakan bahwa Payakumbuh memang sebuah kota kecil dengan penduduk sekitar 125 ribuan. Akan tetapi untuk urusan sepakbola, Payakumbuh telah mampu melahirkan banyak pesepakbola ataupun pelatihbsepakbola berlevel nasional dan tergabung dalam tim nasional.

“Dari olahraga ini, Kota Payakumbuh telah melahirkan pemain dan pelatih sepakbola nasional bahkan masuk dalam Timnas. Bahkan ada juga yang menjadi kandidat politisi nasional. Kita yakin kalau industri olahraga ini kita kelola dengan baik, kita percaya akan lahir pemimpin-pemimpin yang suportif dalam kehidupannya,” ujar Wawako Erwin.

Wakil Walikota, Erwin Yunaz mengucapkan terima kasih kepada Coca Cola Coorporation yang mengadakan Coke Kicks 2018 yang keenam, dimana Payakumbuh terpilih menjadi satu dari sepuluh kota di Indonesia.

“Kita berharap dengan kegiatan ini memberikan semangat bagi insan sepak bola khususnya di Payakumbuh, dimana dengan bertambahnya ilmu dan juga sponsorship dari Coca Cola,maka akan semakin bergairah lagi peningkatan prestasi olahraga sepak bola di Payakumbuh,” pungkas Erwin.

Senada, perwakilan Coca Cola Coorporation, Yayan mengatakan bahwa pihaknya memilih Kota Payakumbuh sebagai tempat pelaksanaan kegiatan Coke Kicks 2018 ini karena Payakumbuh telah banyak melahirkan tokoh-tokoh pesepak bola nasional.

“Kami menilai, Payakumbuh ini lumbung talenta-talenta pesepakbola muda. Sebagian tergabung dalam tim nasional kelompok umur, apalagi Payakumbuh potensinya sangat luar biasa dengan ketersediaan lapangan dan semangat yang dimiliki anak-anak mudanya. Inilah yang menjadi dasar kami memilih Payakumbuh,” ujar Yayan.

Disamping menggelar pertandingan antara Sekolah Sepak Bola (SSB), kegiatan Coke Kicks 2018 juga akan diisi dengan coaching clinic bagi pemain dan juga pelatih, dengan menghadirkan narasumber yang berkompeten. Kegiatan berlangsung selama dua hari, Sabtu-Minggu, (22 s/d 23 September 2018).(rel/ul)