Dedi Wandra Ajak Bangun Super Tim Dan Kekeluargaan

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman H. Dedi Wandra, S.Ag, MA mengajak untuk membangun super tim dan memperkuat kekeluargaan.
IMPIANNEWS.COM (Pasaman). 

Di apel pagi Senin (9/7) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman H. Dedi Wandra, S.Ag, MA mengajak untuk membangun super tim dan memperkuat kekeluargaan.

Menurutnya, dengan super tim dan jalinan erat ukhuwah atau kekeluargaan akan menciptakan kinerja yang baik dan capaian program kerja yang diharapkan.

Katanya, ini merupakan perdana melaksanakan apel pagi bersama ASN Kankemenag Kabupaten Pasaman yang mengharapkan sebagai langkah awal menuju peningkatan.

Lebih lanjut Dedi Wandra mengatakan, keberhasilan program dan amanah yang disematkan kepadanya menakhodai instansi di ranah saiyo ini tidak terlepas dari kerjasama yang baik seluruh ASN di lingkungan ini dan sama-sama bekerja.

Diakuinya, dirinya bukanlah super hero yang serba bisa dan pandai akan tetapi untuk mewujudkan kesuksesan dalam mengayuh lembaga hanya bisa diperoleh apabila terekat eratnya keharmonisan, keakraban dan kesolidan.

Pejabat kelahiran Pematang Panjang Sijunjung itu kembali mengajak untuk bersama-sama menjalankan tusi dan mewujudkan visi misi Kemenag Pasaman serta mempertahankan yang sudah baik terlaksana oleh pendahulu juga melakukan peningkatan.

Sementara, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Drs. Nafrizal, M.MPd menyampaikan ini merupakan apel perdana bersama pimpinan yang baru usai dilakukannya rotasi dan mutasi oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat kemarin (5/7) di Padang.

Ia juga mengajak ASN untuk bersama-sama meningkatkan kualitas kinerja yang terukur untuk mewujudkan suksesnya program kerja dengan tetap mengacu kepada regulasi dan lima nilai budaya kerja Kemenag. (suf78)