Ka KUA Dan Camat Ajak Masyarakat Rao Shalat Gerhana Bulan

IMPIANNEWS.COM (Pasaman). 

Gerhana Bulan Total (GBT) atau istilah lain super moon akan terjadi Rabu (31/1), sebuah fenomena alam sekaligus pertanda akan kebesaran Allah SWT.

Demikian disampaikan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) H.Yulius Sabri dan Camat Rao Awaludin Selasa (30/1) menyikapi pemberitahuan Menteri Agama RI.

Diinformasikan olehnya, penampakan GBT akan terjadi sekitar pukul 20.29,41 WIB dan akan berakhir pada pukul 22.11,11 WIB.

Bersama pemerintah kecamatan dan tokoh agama Rao mengajak masyarakat Islam Kecamatan Rao untuk bersama-sama mengangungkan kebesaran Allah dengan melaksanakan shalat gerhana (khusuf).

Diterangkan Yulius Sabri, shalat gerhana nantinya akan dilaksanakan di Masjid Raya Al Mukhlisin Pasar Rao dimulai pukul 19.30 WIB dengan penceramah Pimpinan Pondok Pesantren terkenal di ranah Pasaman Darussalam Tsalis H.Harmaini Malin Kayo.

Sabri mengatakan, pelaksanaan ibadah shalat juga akan dibarengi dengan zikir, berdoa, bersyukur dan beristighfar bersama sebagai wujud penghambaan dan memuja akan kebesaran Sang Khalik.

Diharapnya, melalui peristiwa kekuasaan Allah itu, akan semakin mempertebal keyakinan dan keimanan serta ketaqwaan umat Islam kepada Allah SWT sebagai Maha Pencipta. 
Seruan melakukan shalat sunnah gerhana bulan juga disampaikan oleh Kepala KUA lainnya di ranah Pasaman. (suf78)